Wednesday 28 May 2014

Kursus Fotografi di Cirebon





Seiring dengan berjalannya jam terbang saya di Dunia Fotografi dan kegiatan motret-momotret, tidak sedikit orang yang bertanya kepada saya tentang, dimana tembat belajar fotografi, dimana bisa mendapatkan pengarahan tentang fotografi, dan apa yang mesti dilakukan untuk bisa memotret. Seperti salah satu pertanyaan yang masuk ke Email saya dengan bunyi :

"Ka, saya baru pindah ke Cirebon. Saya suka melihat foto-foto bagus jadi saya ingin belajar fotografi. Ada tidak tempat kursus fotografi di Cirebon? Saya pingin belajar. Mohon infonya!"
Sepengetahuan saya yang lama tinggal di Cirebon, disini belum ada tempat kursus fotografi yang secara khusus membuka kelas pembelajaran untuk orang-orang yang baru ingin belajar fotografi. Akan tetapi di Cirebon terdapat banyak sumber yang bisa menjadi bahan untuk belajar fotografi.

Cirebon memiliki banyak warna dan keragaman, baik dari segi makanan, kebudayaan, tempat-tempat bersejarah, sampai dengan berbagai macam club dan komunitas.

Di Cirebon terdapat beberapa Komunitas Fotografi yang cukup aktif. Beberapa diantara yang saya tahu adalah Sanggar Kentjana (SK), Focus Cirebon, Cirebon Photography Forum (CPF), dan Komunitas Fotografi Cirebon (KFC).

Dari nama-nama komunitas yang saya sebutkan di atas, kebanyakan saling berbagi ilmu, pengetahuan dan hasil-hasil foto anggotanya melalui media jejaring sosial Facebook yang masing-masing membuat grup di dalamnya. Di dalam grup yang di buat di Facebook tersebut para Admin membuat aturan guna ketertiban dan keteraturan jalannya sebuah Komunitas.

Di dalam setiap komuntias yang ada berisi banyak para fotografer. Baik yang Professional Worker, Professional Hobbies, sampai Para Newbie yang baru ingin belajar.

Bagi yang baru ingin belajar, sepertinya mengikuti kegiatan Online melalui facebook, atau Offline seperti hunting dan seminar akan memberikan ilmu yang lebih baik ketimbang mengikuti kursus karena faktor Gratis tentunya. Walaupun tidak ada patokan khusus mesti memalui sekolah atau diluar sekolah ilmu fotografi yang baik bisa di dapatkan.

Kita semua tahu untuk pintar, mendapatkan ilmu dari saru sumber tidaklah cukup. Oleh karenya saling berbagi, berkumpul, tanya jawab adalah salah satu media terbaik untuk bisa belajar dan mengembangkan potensi diri.

Jadi untuk teman-teman yang baru ingin belajar fotografi, teman-teman bisa mengikutinya melalui Forum dan Komunitas yang beberapa namanya  telah saya sebutkan di atas jika teman-teman memiliki akun facebook tentunya.

Semoga apa yang saya bagikan bisa menjawab pertanyaan teman-teman tentang beberapa pertanyaan yang sudah saya sebutkan di atas. Apabila masih ada pertanyaan lainnya, teman-teman dapat menghubungi saya melalui :


Jangan lupa like halaman : www.facebook.com/billix.photograph yah!

Salam,



Share Yuk!

0 komentar: